Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

xianying21Avatar border
TS
xianying21
Sempat Populer, 7 Aplikasi Android Ini Kini Sudah ditutup, Agan Pernah Pakai?


Di thread ane yang lain ane telah membahas tentang aplikasi buatan Google apa saja yang telah ditutup di Android karena sepinya pengguna. Kali ini ane akan memahas aplikasi lainnya yang bukan buatan Google. Menariknya, beberapa di antaranya sempat populer dan diinstal jutaan pengguna Android.

Sebagai contoh adalah Dubsmash yang dulu sempat populer di tahun 2015 di mana para selebritis pun ikut-ikutan main Dubsmash tapi kelamaan jadi bosan dan harus ditutup pada awal 2022 yang lalu. Nah, gan. Langsung saja ini dia daftar aplikasinya.

1. Path


Path sangat populer di awal 2010an karena sifatnya yang eksklusif dan hanya bisa diakses oleh pengguna iPhone dan Android. Path punya fitur-fitur unik yang membuatnya banyak digandrungi. Namun, Path kalah saing oleh Instagram dan pada 2018 Path harus ditutup karena sedikitnya penggunya yang aktif.

2. BBM


Ketika pertama kali diluncurkan pada Oktober 2013, BBM langsung diserbu pengguna Android yang ingin merasakan bagaimana rasanya BBM-an. Tetapi, karena fiturnya begitu-begitu saja dan terlalu berat, BBM kalah saing dengan Whatsapp setelah Whatsapp menjadi gratis. BBM yang sempat dibeli oleh Emtek pun menutup layanannya pada 2019.

3. Spoon


Spoon adalah aplikasi radio online di mana pengguna bisa melakukan siaran langsung dan menjadi penyiar radio. Membuat setiap orang yang pandai dalam public speaking bisa mencari uang dengan bersiaran dan didengarkan banyak orang..

Aplikasi asal Korea Selatan ini ditutup pada 2021 yang lalu dan alasannya tidak begitu jelas. Padahal, aplikasi ini cukup digandrungi oleh anak-anak muda.

4. Dubsmash


Ya, seperti yang sudah disebutkan di atas, Dubsmash adalah aplikasi hiburan untuk melakukan rekaman lype sync. Dubsmash sempat populer karena viral di kalangan selebritis dan digunakan oleh banyak orang. Mungkin karena fiturnya yang itu-itu saja membuat pengguna merasa bosan dan uninstal Dubsmash. Aplikasi ini ditutup oleh Reddit pada Februari 2022 yang lalu.

5. Musica.ly


Aplikasi ini sempat populer dan digunakan para abg untuk membuat konten video pendek lype sync, dan aplikasi ini berada satu rumah dengan Tiktok. Karena fungsinya yang mirip, Musica.ly akhirnya ditutup dan kemudian digabung dengan Tiktok.

6. UC News


UC News adalah aplikasi baca berita yang satu grup dengan UC Browser di bawah naungan Alibaba. Pengguna UC News sempat membludak karena menyajikan info-info menarik setiap menitnya. Namun dengan alasan yang tidak jelas, UC News pun ditutup pada 2020 ketika pandemi Covid-19 melanda dunia.

7. Facebook Gaming


Facebook Gaming adalah aplikasi untuk streaming game yang serupa dengan Twitch dan menjadi pesaingnya. Namun tahun ini aplikasi Facebook Gaming harus dicopot dari Play Store karena Meta memutuskan untuk menghapusnya, mungkin karena tidak menyaingi Twitch. Namun Facebook Gaming versi web masih tersedia.

Nah, agan pernah pakai yang mana saja nih? emoticon-Leh Uga

Sumber Referensi
cintadine
goeltom25338186
goeltom25338186 dan cintadine memberi reputasi
2
2K
16
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan