Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

pelindungsapiAvatar border
TS
pelindungsapi
10 Hotel Milik Presiden Donald Trump




Jakarta - perjalanan Trump sebagai pengusaha diawali dengan mengambil alih perusahaan ayahnya pada 1971. Sejak saat itu dia membangun kerajaan properti mulai dari New York hingga tersebar ke seluruh dunia.

Bangunannya yang paling dikenali adalah residensial dan menara hotel. tidak termasuk bangunan lain: Berikut ulasannya.

1. Trump Tower, New York City



Berlokasi di New York City, Amerika Serikat, pencakar langit ini memiliki ketinggian 58 lantai.

Selesai dibangun pada 1983, menara ini didesain oleh arsitek Amerika Der Scutt.


2. Trump International Hotel and Tower, Chicago



Menara yang dibangun Skidmore, Owings and Merrill didesain untuk berdiri setinggi 423,4 meter di dekat Sungai Chicago.

Trump awalnya mengumumkan bahwa menara ini akan menjadi gedung tertinggi di dunia. Namun, rencana tersebut diturunkan setelah serangan teroris 9/11.


3. Trump Ocean Club, Panama City



Perusahaan asal Kolombia, Arias Serna Saravia berperan di belakang desain proyek Trump satu-satunya di Amerika Latin sampai berdiri saat ini.

Bangunan yang terlihat seperti layar kapal ini konstruksinya selesai pada 2011. Trump Ocean Club mencakup 369 kamar hotel dan 700 unit kondominium. Semua penghuninya mendapatkan fasilitas klub pantai pribadi.


4. Trump Towers, Istanbul



Trump Towers pertama yang dibangun di Eropa adalah sepasang menara kembar dengan pusat perbelanjaan dan bioskop di bagian penghubungnya.

Salah satu menaranya berfungsi sebagai kantor sementara menara yang lain berisi lebih dari 200 unit hunian.


5. Trump International Hotel dan Tower, Toronto



Sebagai gedung pencakar langit tertinggi kedua di Kanada, menara ini memiliki ketinggian 277 meter.

Zeidler Partnership Architects merancang bangunan tersebut di distrik keuangan Toronto serta meliputi 260 kamar hotel mewah dan 109 kondominium.


6. Trump World Tower, New York City



Kaca perunggu hitam menyelimuti menara perumahan bertampang seram di sisi timur Midtown Manhattan.

Berdiri 72 lantai, gedung yang didesain oleh arsitek Costas Kondylis selesai pada 2001 dan menonjol dalam film drama kriminal Before the Devil Knows You're Dead di tahun 2007.


7. Trump International Hotel, Las Vegas



Gurun di Nevada memantulkan fasad emas bangunan hotel dan kondominium yang terletak di lepas Las Vegas Strip ini.

Menara tersebut merupakan bangunan pemukiman tertinggi di kota dengan ketinggian 200 meter.


8. Trump Towers, Sunny Isles Beach



Bangunan ini identik dengan tiga menara yang mencakup 271 unit di sepanjang tepi pantai di Florida resor Sunny Isles Beach, sebelah utara Miami.

Trump Towers ini memiliki balkon bulat yang dipotong dari fasad putih. Mereka dirancang oleh firma arsitektur lokal Sieger Suarez.


9. Trump SoHo, New York City



Di kawasan SoHo Manhattan, menara setinggi 46 lantai ini dibalut cermin dua sisi. Bangunan ini dirancang oleh Handel Architect, dengan interior oleh David Rockwell Group Rockwell.

Ditunjuk sebagai bangunan kondominium dan hotel, unit bangunan ini tidak bisa ditempati oleh orang yang sama selama lebih dari 29 hari dalam jangka waktu 36 hari, atau lebih dari 120 hari setahun.


10. Trump Tower, Manila



menara perumahan di pengembangan Century City di Makati, Manila, akan menjadi salah satu bangunan tertinggi di Filipina.

Desainnya, yang menampilkan sudut-sudut terkelupas, didesain oleh arsitek Jason Pomeroy.


https://properti.kompas.com/read/201...rump.?page=all

Punya hotel mewah, kaya juga trump
0
2.3K
18
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan