Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

jeansobekAvatar border
TS
jeansobek
Ini Akibatnya Kalau kamu Suka "Grasak Grusuk"


Grasak Grusuk baru baru ini menjadi kata yang populer di jagad maya, tentu sudah pada tau dong ini tentang masalah apa. Tapi terlepas dari hebohnya kata grasak grusuk tersebut, TS mendapat inspirasi untuk mengulas beberapa akibat jika anda ternyata juga memiliki sifat Grasak Grusuk.

Apa itu Grasak Grusuk ?


Grasak Grusuk yang saya  tau adalah dari bahasa jawa yang berarti terburu buru, tanpa pikir panjang dan tanpa cek dan ricek terlebih dahulu. Anda tentu sering mengalami yang demikian, baik ketika akan pergi ngantor, sekolah atau kuliah dan bahkan mungkin ketika akan janji rapat atau kunjungan kerja keluar kota.

Yang Menyebabkan Grasak grusuk ?


Ada banyak alasan kenapa orang menjadi grasak grusuk,  Misalnya bangun kesiangan, lupa ngerjain PR padahal harus sudah di kumpulkan pagi itu juga. Terlalu berambisi yang berlebihan juga merupakan awal penyebab anda bisa menjadi orang yang grasak grusuk,  karena ambisi yang berlebihan akan merusak akal sehat dan buntu pikiran. Sehingga untuk menelurkan ide ide kreatif lagi positif itu sangat sulit. Yang ada anda hanya akan mendengarkan apa yang orang kasih saran kepada anda.

Karena tentu kita tau, tidak semua saran dari teman itu baik untuk kita, ada juga saran itu terkadang menyesatkan. Jadi karena anda terlalu berambisi untuk meraih sesuatu yang di perebutkan tersebut, tidak ada lagi pikiran ini bener apa tidak dan ini baik untuk kita apa tidak dan lain sebagainya.

Yang ada dalam pikiran kita ketika menjadi orang yang suka grasak grusuk adalah keindahan, kebahagiaan, kesenangan dan kemenangan tanpa "Melihat, menganalisa, dan mempelajari" terlebih dahulu apakah sudah benar  sesuatu  yang akan kita lakukan tersebut.

Akibatnya Kalau Suka Grasak Grusuk ?


Banyak sekali akibat yang akan kamu dapatkan ketika melakukan segala sesuatunya dengan cara grasak grusuk. Berikut beberapa contoh akibat yang ditimbulkan ketika anda melakukan segala hal apapun itu dengan Grasak grusuk.

1. Kegagalan


Kegagalan dalam suatu pekerjaan, atau apapun itu bisa jadi adalah karena anda terlalu terburu buru atau grasak grusuk dalam memulai dan merencanakannya.

2. Mudah Termakan Hoax


Karena tanpa melalui penyelidikan dan tanpa menggukan logika yang baik, anda jadi mudah termakan hoax. Grasak grusuk dalam menyimpulkan sebuah berita dan kabar adalah salah satu contoh yang paling banyak terjadi baru baru ini. Melihat berita dan kabar viral tanpa mengecek dan menganalisa langsung konpres , ini misalnya begitu.

Di era serba digital seperti saat ini mudah sekali sesuatu kabar atau berita menjadi viral. Karena grasak grusuk dan tanpa mau cek dan ricek dahulu dan padahal sesuatu yang viral tersebut ternyata adalah hoax, jadinya kita juga ikut termakan oleh hoax karena ikut menyebarkannya.

3. Mudah di Bohongi


Ini yang fatal, Di zaman sekarang ini banyak sekali model penipuan yang di rancang dengan sitem yang kekinian. Misalnya kabar pemenang undian 100 juta yang di kirim lewat sms. Ini bahaya jika kita menanggapinya dengan cara grasak grusuk, padahal sebenarnya itu adalah hoax dan tanpa melakukan pengecekan dan analisa misal bertanya dulu sama teman atau saudara bisa bisa anda menjadi korban penipuan.

4. Malu dan Rugi serta Menyesal


Ini yang terakhir, akibat anda suka grasak grusuk dan sesuatu hal yang anda pernah lakukan itu ternyata mengalami kesalahan atau sesuatu kabar yang pernah anda juga terlibat di dalamnya dengan ikut menyebarkan ternyata itu hoax, maka rasa malu, rugi dan menyesal tak bisa anda hindari.

Demikianlah, sedikit cerita tentang "Grasak Grusuk" yang merupakan sesuatu yang sebaiknya kita hindari. Karena jika tidak ini akan tidak baik bagi kesehatan dan ketenangan hidup anda.

Souce : Opini sendiri & Gambar : Google


#AjaGrasakGrusuk
Diubah oleh jeansobek 05-10-2018 05:26
0
11.9K
57
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan