Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

awliya106Avatar border
TS
awliya106
Ternyata Kabel Internet Berguna untuk Peringatan Dini Gempa Bumi

Sistem canggih untuk membuat peringatan dini gempa bumi memiliki alternatif yang tak terduga sebelumnya dan ini sangat terjangkau, yaitu menggunakan kabel internet.
 
Para peneliti di Islandia telah berhasil menggunakan kabel komunikasi serat optik untuk mengevaluasi aktivitas seismik. Dan ini telah terbukti sangat sensitif terhadap gempa bumi, meskipun belum siap untuk digunakan secara luas.
 
Metode ini menambah serangkaian kemajuan terbaru dalam hal mendeteksi gempa, termasuk aplikasi smartphone dan perangkat deteksi yang lebih terjangkau lainnya.
 
Kabel ini ditempatkan di bawah tanah di banyak negara-negara di dunia untuk menyediakan layanan internet dan televisi.
 
Bagaimana cara kerjanya?


 
Aktivitas gempa bumi biasanya dipantau oleh alat bernama seismograf: perangkat ini dikalibrasi dengan cermat dan harganya sangat mahal. Selain itu ia harus ditempatkan di tempat-tempat sensitif.
 
Metode yang diuji oleh tim peneliti, yang dipimpin oleh Philippe Jousset dari Pusat Penelitian Jerman GFZ ini menggunakan 15 km kabel serat optik yang awalnya dipasang di antara dua pembangkit listrik Geothermal di Islandia.
 
Pulsa laser yang dikirim oleh satu serat kabel cukup untuk menentukan apakah ada gangguan atau tidak.
 
"Awalnya kami tidak tahu apa yang bisa kami dapatkan," kata Jousset, "tetapi ternyata kami mampu mendeteksi gempa bumi dari jauh."
 
Mereka mendeteksi lalu lintas lokal, aktivitas seismik dan pejalan kaki yang lewat. Bahkan mereka juga mampu menangkap sinyal gempa bumi yang kuat dari Indonesia.


 
"Ini hampir sama bagusnya dengan seismograf," kata Jousset.
 
Instrumen yang harus dilekatkan ke setiap kabel untuk memungkinkan pemantauan saat ini masih terbilang mahal, tetapi para peneliti bekerja dengan alternatif yang lebih terjangkau.
 
Ketika berhasil, metode ini menjanjikan untuk menjadi alternatif jaringan seismik yang murah dan menghemat biaya.

Sumber: CNNIndonesia

0
18.9K
100
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan