Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

moviegangstaAvatar border
TS
moviegangsta
Tiga Jagoan Gue Menang di Oscar 2018!


Ajang penghargaan tertinggi untuk insan perfilman dunia, The Academy Awards, selalu menyisakan cerita. Entah mereka yang pro terhadap hasil kemenangan sebuah film atau malah kontra pada hasil keputusan dewan juri. Tahun ini ada banyak nama besar yang masuk ke daftar nominasi. Mulai dari mereka yang masuk ke barisan nominasi Best Actordan Best Actress, sampai Best Director.

 

Meryl Streepadalah salah satu aktris senior yang masuk ke nominasi Best Actress. Dia memecahkan rekornya sendiri sebagai aktris dengan nominasi Oscar terbanyak yaitu 21 kali. Tahun ini Streep dinominasikan sebagai Best Actress lewat perannya dalam film 'The Post' yang dibintangi bareng Tom Hanks. Tapi sayangnya Streep tidak membawa pulang piala Oscar 2018. Dikategori ini piala Oscar 2018 diberikan kepada Frances McDormand dari film 'Three Billboards Outside Ebbing, Missouri'.




Gue pribadi nggak kecewa dengan hasil di kategori Best Actress itu karena Frances McDormand adalah salah satu yang gue jagokan. Akting dia dalam film itu memang keren dan menguras emosi banget. Bagaimana seorang ibu memperjuangkan keadilan dari aparat keamanan untuk anaknya yang tewas dan dirudapaksa oleh orang yang tidak dikenal. Waktu nonton film ini, gue merinding berkali-kali. Karena enggak cuma Frances yang aktingnya brilian, tapi juga pemeran pendukung prianya yaitu Sam Rockwellyang juga beruntung membawa pulang piala Oscar 2018 untuk kategori Best Supporting Actor.
 
Gila banget sih ngikutin perubahan karakter Sam Rockwell sepanjang film ini. Di awal sangat menguras emosi tapi akhirnya bisa jadi bikin simpati. Semoga gue nggak terlalu ngebocorin ceritanya sih ya.

emoticon-Nyepi
 
Selain itu, Oscar 2018 jadi menarik karena untuk pertama kalinya, akhirnya! Pecah telor! Christopher Nolan masuk nominasi Best Director di ajang penghargaan yang sudah berusia 90 tahun ini. Fakta ini mungkin akan blow your mind banget karena kalau dilihat dari perjalanan karier dan sepak terjang Nolan sebagai sutradara di dunia perfilman Hollywood, ada banyak film dia yang nggak cuma bagus tapi juga berkualitas. Tapi Nolan pernah masuk nominasi Best Screenplay untuk film 'Momento' di tahun 2000 dan film yang diarahkannya yaitu 'Inception' juga menang kategori Best Pictures di tahun 2010.



Piala Best Director yang diterima Nolan di Oscar 2018 adalah dari film 'Dunkirk'. Enggak heran kan? Layak kan? Nggak perlu dipertanyakan lagi kan? Sayangnya Nolan nggak menang di kategori ini karena Guillermo del Torroyang membawa pulang piala Best Director untuk film 'The Shape of Water'. Tapi 'Dunkirk' nggak pulang dengan tangan kosong. Mereka diganjar tiga piala di Oscar 2018: Best Sound Mixing, Best Sound Editing dan Best Film Editing. Yang sudah nonton pasti akan bilang "Wajar menang!"  Karena alur film dengan tiga waktu yang berbeda itu digambarkan dengan sangat mulus dengan editing yang nggak membingungkan, kualitas suara yang luar biasa enak di telinga.
 
Satu lagi jagoan gue yang menang di Oscar 2018 adalah 'Call Me By Your Name'. Sebenarnya gue berharap Timothee Chalamet akan pulang membawa piala Best Actor untuk film ini. Berharap juga Sufjan Stevens akan menang Best Original Song buat lagu 'Mystery of Love' yang jadi soundtrack film itu. Tapi 'Call Me By Your Name' harus puas hanya dengan satu piala di The Academy Awards ke 90- tahun ini di kategori Best Adapted Screenplay.



Ada perasaan senang dan puas karena film-film yang gue jagokan di Oscar (walaupun nggak semuanya sesuai ekspektasi dan prediksi) nggak pulang dengan tangan kosong. Pas lagi waktunya ramai penghargaan tahunan gini, gue yang hobi banget nonton film jadi merasa ada sesuatu yang seru yang ditunggu-tunggu. Mungkin levelnya sama kayak orang nungguin piala dunia sepak bola dan semacemnya.

Selain film-film yang gue sebutin di atas, ada beberapa film yang pernah masuk (dan menang paling enggak satu nominasi) Oscar yang gue suka juga:
 
1. The Great Gatsby
2. Gravity
3. American Sniper



Udah nonton belom GanSis? Kalau belom, gausah repot-repot download bajakan kalau nonton legal semudah menekan tombol di ponsel. Karena di HOOQ, ada juga sederet film yang pernah nangkring di nominasi Oscar. Sebut aja 'The Great Gatsby', 'Gravity', 'American Sniper', 'Dunkirk'dan 'Inception' bisa ditonton langsung di dalam aplikasi HOOQ yang bisa lo download gratis di Google PlayStore atau Apple App Store.
 
Lo juga bisa lho langganan HOOQ gratis selama 30 hari dengan menjadi pelanggan paket Pascabayar Ultra Unlimited-nya BOLT!. Dengan ini lo bisa nonton semua film Oscar yang ada di HOOQ sampai puas tanpa ada batasan kuota. Kalau lo sekarang sudah pake BOLT! yang prabayar, bisa juga kok menikmati koleksi film di HOOQ. Cukup beli paket internet Ultra Flex minimal 99 ribu langsung deh bisa dapet berlangganan gratis.





Jangan lupa kalau udah jadi pelanggan BOLT Prabayar atau Pascabayar, redeem HOOQ Reward lo dengan cara:

1. Buka dulu aplikasi MyBOLT di smartphone lo (kalau sudah punya, update ke versi terbaru ya!)

2. Cek ‘INBOX’ dan tap gambar notifikasi bonus HOOQ

3. Selanjutnya tap ‘GET NOW’



Setelah itu aplikasi HOOQ akan otomatis terbuka (kalau belum install, lo akan diminta untuk download aplikasinya dulu di Google PlayStore/Apple App Store. Silakan download lalu login ya!)



Tahap selanjutnya setelah download dan install aplikasi HOOQ, ikuti langkah-langkah login ini:

1. Tap ‘SIGN IN’

2. Pilih ‘ADD NEW EMAIL’ lalu isi dengan [nomorBOLT@bolt.id]; contoh: 9991234567@bolt.id, lalu tap ‘DONE’

3. Setelah login sukses, tonton deh film nominasi Oscar yang lo pengen!




Voila! Lo bisa sepuasnya nonton lebih dari 10 ribu konten film dan TV series di HOOQ dengan kuota yang lo punya tanpa bayar uang langganan lagi. Kalau belum jelas, bisa cek di siniatau lo bisa follow akun media sosial @BOLTClub. Admin-nya standby kok buat ngejawab semua kebingungan lo!

emoticon-Keep Posting Gan

Diubah oleh moviegangsta 13-03-2018 09:18
0
8.1K
39
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan