Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

dawowAvatar border
TS
dawow
Apakah Uang Akar dari Semua Kejahatan?


Seperti yang sudah kita tau, semua kejahatan saat ini selalu berkaitan dengan uang. Uang selalu dijadikan kambing hitam dalam semua jenis kriminalitas yang ada di dunia, baik pencurian, pembunuhan, korupsi, narkoba, dan masih banyak lagi. Bahkan melakukan bunuh diri pun tidak jarang alasannya karena uang.

Faktanya, uang bukanlah akar dari semua kejahatan. Uang tidak memiliki emosi, tidak bisa berpikir, tidak bisa melakukan apapun tidak peduli apapun yang kita lakukan.

Lalu, apa yang sebenarnya menjadi akar dari semua kejahatan?
Jawabannya adalah...

THE LOVE OF MONEY IS THE ROOT OF EVIL

Quote:

Akar dari kejahatan yang sebenarnya adalah cinta manusia kepada uang. Orang-orang yang meninggalkan jiwa mereka sepenuhnya dan menyerahkannya kepada uang, sehingga mereka bisa mendapatkan banyak uang, tapi tidak pernah menjadi manusia seutuhnya.

Uang tidak bisa membuatmu bahagia, tapi uang seharusnya juga tidak bisa membuatmu sedih, bukan?
Emosi kepada uang seperti itulah yang membuat terkadang banyak orang merasa tidak bahagia memiliki banyak uang, namun mereka lebih tidak bahagia saat tidak memiliki uang.

Quote:

Apa yang kita pikirkan tentang uang, apa yang kita rasakan tentang uang, dan apa yang kita lakukan dengan uang akan mencerminkan apakah seseorang akan melakukan tindakan kejahatan atau tidak.

Uang adalah bagian vital dalam kehidupan, tapi apa yang paling vital adalah sesuatu yang kita lakukan dengan uang tersebut. Uang tidak bisa membeli kebahagiaanadalah omong kosong.

Salah satu cara untuk mendapatkan kebahagiaan dari uang adalah ketika kita menggunakan uang tersebut untuk mengembangkan kemampuan kita. Ketika ingin menjadi pembuat film, itu hanya bisa dikembangkan dengan membeli peralatan membuat film yang hanya bisa didapatkan bila kita membelinya dengan uang.

Quote:

Pertanyaannya adalah:

- Apakah kita akan menganggap mendapatkan uang sebagai berkah dari Tuhan, atau mendapatkan uang merupakan musibah/cobaan dari Tuhan?



Bagaimana menurut Agan?
Boleh dong di jawab pertanyaan dari TS di atas dan bagikan pendapat Agan sekalian tentang topik uang sebagai akar dari semua kejahatan.
*Tidak menerima debat, hanya mengumpulkan pendapat!


Sumber: Pemikiran TS
BACA JUGA: Tips Mengatasi Kelelahan Dalam Bekerja

0
11.9K
116
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan