Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

hanzohattori01Avatar border
TS
hanzohattori01
Ingin Kuliah Teknik tapi Ansos Saat SMA
Hallo semuanya..

Saya adalah laki-laki. Saya di sini ingin meminta pendapat kalian semua tentang ansos (anti sosial) saat SMA. Jadi, saya mempunyai sifat anti sosial, sulit untuk memulai topik, dan saya cenderung selalu mempunyai pikiran negatif terhadap orang lain bahkan diri saya sendiri. Tapi, jika saya ingin melakukan suatu hal, saya akan melakukannya walaupun harus menahan malu. Contohnya saat ada tugas presentasi mandiri di kelas, saya memberanikan diri walaupun beberapa kata-kata yang saya ucapkan tersendat-sendat, selain itu jika ada tugas drama, saya akan berperan sebaik mungkin sehingga banyak dari teman saya yang tidak percaya bahwa itu adalah saya. Padahal bagi orang-orang yang anti sosial hal tersebut sangat memalukan.

Saya baru menyadari bahwa sifat ansos saya disebabkan karena saya mempunyai pikiran negatif terhadap orang-orang dan diri sendiri, tetapi walaupun begitu, saya tidak pernah mengungkapkan pikiran negatif saya ke orang-orang tersebut. Di dalam batin saya selalu timbul perdebatan terhadap hal itu. Saya tau bahwa berpikiran negatif adalah bersifat merugikan, sehingga saya terus menerus melawan diri saya sendiri dengan selalu berpikiran positif, tetapi selalu kalah terhadap diri saya sendiri. Seolah-olah seperti ada orang lain di dalam diri saya. Tapi saya masih berjuang hingga sekarang.

Saya terus mencoba melawan dengan cara bergaul dengan teman-teman saya, namun topik yang dibicarakan mereka selalu yang saya tidak tertarik dan membosankan. Yang mereka selalu bahas adalah orang lain (gosip, padahal mereka laki-laki), game tertentu (tidak menarik karena gamenya di android, menurut saya game lebih seru jika di laptop/komputer, sekalipun mereka main di laptop, hanya PES, saya benci sepak bola), sepak bola (saya tidak suka sepak bola karena mempunyai trauma & ingatan buruk tersendiri) dan basket. Walaupun seperti itu, saya sangat bangga terhadap teman-teman saya karena mereka tidak membicarakan hal-hal pornografi yang umumnya dibicarakan teman-teman SMP saya dahulu kala (saya tidak suka membicarakan pornografi)

Alhasil saya hanya mempunyai sedikit sahabat (entah apakah mereka menganggap saya sahabat saya tidak tau). Dari keseluruhan sahabat saya, entah kenapa yang terbaik adalah perempuan karena dia pernah memberikan saya buku, pulpen, kaus kaki, gelas minum, bahkan tempat makan baru, saya sangat berterima kasih.

Saya juga mengalami depresi akan sifat ansos saya tersebut, hingga pola makan dan tidur saya tidak teratur. Saya memikirkannya karena menjadi seseorang yang mempunyai komunikasi yang bagus itu akan membuat masa depan lebih baik, karena jika ingin perlu apa-apa, komunikasi adalah hal yang utama. Bahkan saya mulai menyadari disaat saya berbicara kepada orang lain walaupun sedikit, saya merasa beberapa beban di hidup saya terangkat dengan sendirinya. Namun disaat saya ingin mencoba berkomunikasi lagi, pikiran negatif mulai berdatangan sehingga menghalangi niat saya untuk berubah.

Lalu di bulan-bulan ini mulai sibuk memikirkan dan merencanakan masa depan saya, saya harus memilih kuliah dimana jurusan apa dan tujuan kerja saya nanti ingin seperti apa. Mulai awalnya MIPA lalu munculah teknik dan kakak saya juga menyarankan teknik. Saya juga tau nanti di dunia kerja ada suatu saat dimana pekerjaan kita tidak sesuai jurusan kita. Saya juga tau nanti di jurusan teknik selain yang diutamakan hardskill adalah softskill. Saya juga tau jurusan teknik tidak sekadar semudah yang dibayangkan Nah yang ingin saya tanyakan :

1. Saya ingin meminta tipsnya untuk menghilangkan pikiran negatif selain beribadah, terutama bagi pengunjung kaskus disini yang pernah mengalami pikiran negatif terhadap orang-orang bahkan diri sendiri
2. Saya mau bertanya kepada kakak-kakak mahasiswa jurusan teknik (terutama yang banyak laki-lakinya), adakah yang masih ansos di sana ? lalu bagaimana nasibnya ? (dibully atau dianggap aneh atau diremehkan atau dijauhkan dari sekitarnya atau justru lebih berprestasi dari yang lain sehingga sering diandalkan?)
3. Bagi kalian yang ansos juga, apa prinsip kalian ?
Bagi yang bukan ansos, sebenernya di dalam pikiran kalian saat sedang berkomunikasi memikirkan apa saja ? apa kalian juga memikirkan hal-hal lain atau pikiran kemana-mana yang jauh dari topik (bahkan tidak berkaitan) yang sedang kalian ucapkan saat berkomunikasi ?
4. Untuk mahasiswa teknik, untuk organisasinya lebih baik memilih organisasi politik (BEM, himpunan, dll) atau kegiatan/hobi yang disukai ? (jujur saya tidak suka politik terutama berdemo)
5. Saya tau kalau organisasi dan ipk bukan segalanya tapi menentukan. Pengalaman kerja juga menentukan. Yang saya bingung mengapa lowongan kerja sedikit membuka pekerjaan untuk lulusan baru? lalu lulusan baru untuk mencari pengalaman kerja bagaimana ? emoticon-Bingung memang pengalaman magang cukup ?

Saya tau saya terlalu naif, karena saya masih kelas 12, dan seharusnya saya berusaha untuk mendapatkan universitas dan jurusan yang saya inginkan dengan belajar, bukan malah nge-kaskus dan nge-galau seperti ini. Saya tau saya terlalu meremehkan dan selalu menganggap semuanya mudah padahal hal semacam ini saja saya masih kewalahan. Saya tau rencana sebagus apapun yang saya buat masih lebih bagus rencana Tuhan. Saya tau ini masalah kecil bagi sebagian orang. Saya tau saya seperti anak kecil yang menginginkan permen dengan bantuan ibunya. Saya juga tau saya laki-laki dan seharusnya saya gentleman jangan curhat secara daring. Tetapi sekadar ingin berbagi dan bertanya tidak apa-apa kan ? karena ini memang fungsi heart2heart kan ? selama difasilitasi mengapa tidak dipakai ? asalkan tidak mencela pihak lain (mohon maaf untuk yang bagian pembahasan tentang teman saya)

Jika ada salah kata dan paham mohon dimaafkan, saya masih newbie, sebelumnya belum pernah curhat secara daring bahkan di instagram belum dan tidak akan pernah

Quote:


Diubah oleh hanzohattori01 28-03-2018 08:56
0
3.9K
29
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan