Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

redditdotcomAvatar border
TS
redditdotcom
5 Bandara Tempat Transit Terbaik Dunia, Dijamin Bikin Agan Pengen Mampir

Traveling atau plesiran cukup jauh menggunakan pesawat terbang kerap banyak menghabiskan waktu dari satu waktu dari bandara ke bandara lainnya. Menjadi tempat singgah bagi traveler, menjadikan sebuah bandara adalah tempat yang multifungsi. Apalagi jika traveler harus transit dan menginap di bandara untuk menunggu penerbangan selanjutnya.

Dilansir dari berbagai sumber, berikut 5 bandara di berbagai negara yang punya fasilitas lengkap sehingga mendapatkan predikat sebagai bandara transit terbaik di dunia.

1. Amsterdam Schiphol Airport, Belanda


Banyak traveler yang merasa senang dan berharap untuk bisa transit ke Amsterdam Schiphol Airport di Belanda. Di sana terdapat anak cabang dari Rijkmuseum. Kamu bisa mencari info lebih lengkap tentang musik, sastra, dan kesenian Belanda di sana. Bandara tersebut pun punya bioskop 6XD yang menayangkan film sepanjang 5 menit dengan efek spesial yang mengagumkan. Jangan lupa berileksasi di Back to Life Oxygen Bar. Bukan bar tempat untuk minum-minum, tempat ini dimanfaatkan para traveler untuk berelaksasi menghirup hawa segar yang berpadu dengan wangi lavender dan eucalyptus.

2. Dubai International Airport, Uni Emirat Arab


Fasilitas yang ada di Dubai International Airport ini memang lebih dari sekadar hiburan. Tak ada kata bosan ketika harus menunggu berlama-lama di sana. Semua bisa dilakukan, mulai dari berbelanja, berjalan-jalan, berolahraga, berenang, spa, atau bahkan bersantai-santai di kebun pakis.

3. Haneda Airport, Jepang


Bandar udara yang berada di Tokyo, Jepang ini memang menawarkan banyak toko-toko yang menjual pakaian, aksesori, atau bahkan mainan. Kamu akan dibuat takjub saat melihat toko-toko yang dibangun dengan menggunakan desain rumah Jepang tradisional.

4. Incheon Airport, Seoul, Korea Selatan


Sarana hiburan yang ada di di Incheon Airport terhitung cukup lengkap. Terdapat bioskop, taman, hingga arena bermain ice skating. Ada juga pusat kebudayaan yang menyajikan film dan musik untuk menghabiskan waktu ketika menunggu waktu perjalanan berikutnya.

5. Hong Kong International Airport, Hong Kong


Selain untuk transit, Anda mungkin punya rencana untuk menjadikan bandara ini sebagai destinasi hiburan saat berlibur ke Hong Kong. Di sana terdapat tempat untuk latihan golf, IMAX, Dream Come True Education Park, serta area bermain PlayStation. Keluarga Anda pasti merasa senang saat berlama-lama di Hong Kong International Airport.

sumber: arah.com

Baca Juga
Geger! Video Rekam Ada Anak Hilang Disembunyikan Setan
Tiga Pelawak Ini Punya Anak Perempuan yang Unyu-unyu, Siapa Ya?
Diubah oleh redditdotcom 31-07-2017 01:04
0
18.1K
134
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan